Breaking News
Sosial  

Lansia Tanpa Identitas Terlantar di Wilayah Puspasari, Dinsos Gerak Cepat 

CITEUREUP, (BS) – Penemuan seorang Lansia tanpa identitas yang  terlantar terbaring di raya jalan Mayor Oking Desa Puspasari, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor, Pada Minggu (06/08/2023) malam ditanggapi cepat oleh Dinas Sosial Kabupaten Bogor.

Kepala Bidang (Kabid) Rehabilitasi Sosial Elfi Nila Hartani S.Pd,.M.M menyampaikan bahwa berdasarkan laporan dari warga tim pendamping bersama Satpol Pp Kecamatan Citeureup langsung bergerak cepat mengevakuasi lansia tersebut, ucap Bunda Nila sapaan akrabnya kepada media ini, Senin 07 Agustus 2023.

” Kami ucapkan terimakasih atas kerja keras tim di lapangan,  pendamping beserta satpol pp. Kini lansia terlantar tersebut telah di tangani oleh pihak Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cibinong untuk dilakukan pengecekan kesehatannya. Dan selanjutnya, usai penyembuhan akan kami lakukan pengecekan identitas melalui biometrik agar terinfeksi dari mana lansia tersebut berdomisili,” jelas Nila.

Berdasarkan laporan warga adanya orang tak di kenal berada di lingkungan Rt 02 Rw 05 tim langung bergerak ke lokasi untuk melakukan pengecekan.

Alhamdulillah berkat kordinasi dinsos, camat citeureup dan di lanjutkan ke tim PPDM Pendamping Penanganan Disabilitas Mental (PPDM), IPSM dan Satpol PP tiba di lokasi untuk melakukan penanganan lansia terlantar tersebut.

Sebelumnya menurut keterangan warga sekitar lansia tersebut berada di lingkungan Rt 02 Rw 05 yakni di atas dekat bengkel ban-ban mobil lalu berpindah ke pos.

” Hampir tiga hari terlihat bahkan ketika saya tanya tidak menjawab. Alhamdulillah ada saja yang memberi makan dan minum. Saya juga tidak tau harus bagaimana, kalau rt sudah tau pak,” ucap maman warga setempat.(HDR)

Respon (9)

  1. Ping-balik: Silencer Shop
  2. Ping-balik: dark168
  3. Ping-balik: Highbay
  4. Ping-balik: แทงหวย24
  5. Ping-balik: spin238
  6. Ping-balik: โคเวย์

Komentar ditutup.